Minggu, 06 Januari 2008

Press Release ALIANSI KEBANGSAAN UNTUK KEBEBASAN BERAGAMA DAN BERKEYAKINAN (AKKBB)

Press Release
MENJAGA KEBEBASAN BERAGAMA-BERKEYAKINAN:
MENYELAMATKAN MARTABAT BANGSA

Tahun 2007 berakhir dengan catatan kelam dan duka mendalam bagi kehidupan berbangsa dan bernegara. Kekerasan atas nama agama merebak tanpa penyelesaian berarti. Televisi menayangkan secara gegap gempita mesjid dan rumah komunitas Ahmadiyah dibakar sekelompok orang sementara polisi bersiaga tanpa berbuat banyak. Kelompok Al-Qiyadah digelandang ke kantor polisi: ditobatkan dan sebagian dikriminalisasi. Lia Eden menjalani 2 tahun penjara demi keyakinannya. Gereja disatroni dan dipaksa menghentikan aktivitasnya, meninggalkan umatnya kehilangan tempat ibadah. Sementara itu, Majelis Ulama Indonesia terus mendaftar kelompok-kelompok minoritas dan mengidentifikasi mereka sebagai aliran sesat. Kata sesat diproduksi dan dijadikan dasar pembenar untuk menghilangkan keberagaman.


ALIANSI KEBANGSAAN UNTUK KEBEBASAN BERAGAMA DAN BERKEYAKINAN

(AKKBB)

Jl. Cempaka Putih Barat XXI No. 34. Jakarta 10520, Telp 021-42802349, 42802350, Faks 021-4227243

akkbb1@yahoo.com, http://akkbb.wordpress.com/

Press Release
MENJAGA KEBEBASAN BERAGAMA-BERKEYAKINAN:

MENYELAMATKAN MARTABAT BANGSA

Tahun 2007 berakhir dengan catatan kelam dan duka mendalam bagi kehidupan berbangsa dan bernegara. Kekerasan atas nama agama merebak tanpa penyelesaian berarti. Televisi menayangkan secara gegap gempita mesjid dan rumah komunitas Ahmadiyah dibakar sekelompok orang sementara polisi bersiaga tanpa berbuat banyak. Kelompok Al-Qiyadah digelandang ke kantor polisi: ditobatkan dan sebagian dikriminalisasi. Lia Eden menjalani 2 tahun penjara demi keyakinannya. Gereja disatroni dan dipaksa menghentikan aktivitasnya, meninggalkan umatnya kehilangan tempat ibadah. Sementara itu, Majelis Ulama Indonesia terus mendaftar kelompok-kelompok minoritas dan mengidentifikasi mereka sebagai aliran sesat. Kata sesat diproduksi dan dijadikan dasar pembenar untuk menghilangkan keberagaman.

Menafikan keberagaman dalam konteks Indonesia adalah suatu pengkhianatan terhadap cita-cita dan dasar negara. Pancasila dan UUD 1945 dibentuk dengan kesadaran Indonesia sebagai wadah kesatuan bagi segala perbedaan dari Sabang hingga Merauke. Indonesia dibangun dengan kesepakatan tiadanya dominasi satu agama terhadap agama lain karena dominasi tersebut akan menghancurkan kesatuan itu sendiri. Tidak ada pula suprastruktur yang dapat mengendalikan struktur resmi kenegaraan, aturan lazim dalam negara yang percaya hukum dan demokrasi sebagai pagarnya.

Fakta belakangan ini tidak saja memprihatinkan karena menunjukkan kekerasan menjadi jalan keluar bagi masyarakat serta toleransi semakin menipis. Lebih dari itu, kesan tidak berdaya dan membiarkan dari aparat penegak hukum sungguh mengkhawatirkan. Seakan Polisi dan Jaksa tidak bertindak berdasarkan konstitusi dan hukum melainkan desakan sekelompok orang serta n egara membuat keputusan dengan mendengar fatwa sebuah organisasi masyarakat. Bila hal ini dibiarkan maka Indonesia akan dikendalikan oleh kekerasan, hukum akan kehilangan wibawa dan kekuatannya, dan peradaban serta demokrasi akan tinggal kenangan.

Berdasarkan hal-hal di atas kami dari Aliansi Kebangsaan untuk Kebebasan Beragama dan Berkeyakinan (AKKBB) mendukung:

1. Presiden RI :

- Untuk menjaga keutuhan dan martabat bangsa dengan berpegang teguh pada amanat UUD 1945 dan Pancasila serta tidak tunduk kepada intervensi kelompok-kelompok agama tertentu yang menyatakan kelompok lain sesat dan melegitimasi tindak kekerasan atas nama agama.

- Untuk dapat memberikan jaminan kebebasan beragama dan berkeyakinan kepada setiap warga negara sesuai dengan mandat hukum HAM internasional yaitu melindungi (to protect ), menghormati (to respect), dan memenuhi (to fullfil) hak-hak dasar warga.

2. Kejaksaan Agung :

- Untuk berpegang teguh pada prinsip penegakan hukum dan tidak mengkriminalkan, membekukan, dan melarang suatu aliran agama/kepercayaan tertentu berdasarkan Fatwa MUI.

- Untuk tidak melanggar hak-hak konstitusioanal warga negara (hak atas kebebasan beragama dan berkeyakinan) yang berakibat pada merosotnya harkat dan martabat bangsa dalam pergaulan masyarakat internasional.

3. Kepolisian:

- Untuk memberikan perlindungan kepada warga negara dengan melakukan pencegahan terjadinya tindak kekerasan, pelarangan menjalankan agama dan keyakinannya oleh kelompok kelompok agama tertentu/kelompok milisi.

- Untuk menindak tegas pelaku tindak kriminal atas nama agama sesuai dengan hukum yang berlaku.

4. Masyarakat :

- Menghargai perbedaan agama dan keyakinan sesuai dengan prinsip Bhinneka Tunggal Ika.

- Menghindari tindak kekerasan dan mengedepankan dialog jika menganggap ada perbedaan paham keagamaan dan keyakinan.

Jakarta , 7 Januari 2008




9 komentar:

  1. aliansi kebangsaan untuk kebebasan beragama dan berkeyakinan (AKKBB) adalah sebuah gerakan untuk merubah islam guna memenuhi tuntutan kebutuhan bangsa barat/usa dan zionis. ini dibuktikan dengan tokoh-tokoh yang duduk didalamnya yang sebagian besar didominasi oleh JARINGAN ISLAM LIBERAL (siti Mufdah, Ulil, Gusdur, dll), dan aliran kebudayaan kiri seperti rieke dyah Pitaloka (oneng), dkk.

    TUJUAN MEREKA jelas bukan untuk memberikan solusi tapi bertujuan mengubah islam agar tidak mengganggu kebebasan mereka sesuai dengan budaya barat yang menurut mereka maju. islam dianggap pengekang kemajuan.

    kalau acara aliansi ini sukses, kita akan segera mendapati munculnya aliansi serupa, yaitu:
    1. Aliansi kebangsaan Goyang ngebor inul dan aliansi goyang dewi persik, yang menuntut diberi ruang kebebasan untuk berekspresi dengan alasan demokrasi dan HAM
    2. aliansi kebangsaan perkumpulan tukang tipu, dukun santet via sms, dan paranormal, yang menuntut ruang kebebasan berekspresi
    3. aliansi kebangsaan koruptor yang menuntut kebebasan untu mengekpresikan budaya korupsi dengan landasan HAM dan demokrasi
    4. dan banyak lagi deh....

    umat islam harus tenag untuk menyikapi aliansi ini, Allahuakbar

    BalasHapus
  2. assalam ini mungkin ga faham quran dan hadits nabi ya?? Masak sih orang yang berusaha membawa kedamaian malah dituduh antek barat/zionis? Baca surat Al-baqoroh.. ciri orang yang berpenyakit nifaq mereka tidak suka hidup damai (mufsiduun), tapi ngaku cinta damai (muslihuun) baca:muslim...

    BalasHapus
  3. mas anonimous (yang di atasku)

    mas, sampeyan itu jadi orang kok goblok banget ya...
    lha wong udah jelas islam menyatakan bahwa islam itu agama terakhir dan Muhammad itu nabi terakhir lho, berarti kan SEMUA AGAMA DAN NABI SETELAH MUNCULNYA ISLAM adalah SESAT DAN BATHIL!!!
    lagian kayak ahmadiyah itu kalo gak mau dikatakan sebagai aliran sesat (meskipun memang benar-benar sesat), ya jangan pake nama islam, bilang aja agama ahmadiyah. tapi ya sama aja, SESAT!!!!
    kalo ngomong mbok ya pake otak toh mas...mas....

    BalasHapus
  4. Kalo saya tetap berpegang pada keyakinan bahwa islam itu agama yang peaceful (damai). Bahkan dalam kondisi perang pun, nabi melarang umat utk merusak.. Lha ini khan tidak tercermin dari aksi pihak yang menola k ahmadiyah.

    Untuk mas anti kufar, saya malah merasa bingung, katanya islam itu agama terakhir, tapi kenapa nyuruh ahmadiyah jadi agama yang baru???!! Yang bener khan harusnya ngajak orang lain masuk islam??? Itu pun kalo anda yakin akan kebenaran islam..

    Kalo saya berpendirian seperti Gusdur, mendukung ahmadiyah dalam hal kebebasan beragama dan berkeyakinan, meski tidak berarti setuju dengan ajaran mereka.
    Ahamdiyah pun bukannya tanpa dasar meyakini sesuatu. Coba tanya sama orang ahmadiyah tentang keyakinannya, pasti sejubel dalil dari quran dan hadis akan mereka berikan. Nah, kalo udah gitu, apa masih mau ngeyel juga??!!

    Marilah kita jawab tuduhan imperialis barat tentang terorisme islam dengan prilaku yang islami yang sesungguhnya. Jangan malah menjadi bagian dari pihak yang mencoreng nama islam dengan prilaku teroris.. Itulah jihad yang sesungguhnya. Hidup islam, ALLAHU AKBAR!!

    BalasHapus
  5. islam merupakan rahmat bagi seluruh alam bukan berarti islam mentelorir hal2 yang merusak ajaran islam itu sendiri. dalam islam semua aturan dibuat jelas dalam al quran dan hadist. ada kaum muslim, musryik dan munafiq. sekarang tinggal kita lihat. sejauh mana kaum ahmadiyah dan yang mendukungnya ada disisimana, sudah jelas kaum ahmadiyah berada pada posisi musyrik dan yang mendukung eksistensinya adalah kaum munafiq.

    BalasHapus
  6. Assalamualaikum warahmatulalahi wabarakatuh.....
    Agama Islam adalah agama yang dinul Haq yaitu Agama yang benar seperti Hadits Nabi Inna diina indallahil Islam, sesungguhnya agama yang di ridhai(disisi) Allah adalah Agama Islam,agama islam sebagai agama terakhir yang di bawa NAbi Muhammad sallalahu alaihi wasallam,dan beliau sebagai Nabi khatmul Anbiya(penutup segala Nabi)sebaimana penjelasan Al-qur'an
    JAdi tidak ada Nabi Lain setelah Nabi Muhammad SAW, seperti Pernyataan Gusdur(abdurrahman WahiD)bahwa beliau Nabinya Orang Aceh, sebagai Nabi ke 26 dan pernyataan itu telah diungkapkan bebarapa tahun yang lalu masa konflik Aceh sewaktu beliau menjabat sebagai Presiden, ini jelas-jelas melenceng dari Al-qur'an dan Hadits,Setelah wafatnya Nabi Muhammad tidak lagi lahir Nabi yang baru,apalagi seperti GusDur Buta rasanya nggak layak mengaku dirinya sebagai Nabi tetapi baru layak sebagai DAdjal,

    Ahmadiyah sebenarnya bukanlah sebuah agama,karena hanya Islamlah satu satunya Agama samawi yang Murni dan benar,jadi setelah Wafatnya Nabi Muhammad tidak ada lagi lahir agama Baru,yang benar adalah Ahmadiyah itu aliran yang sesat,apalagi dalam praktiknya boleh shalat dalam berbagai bahasa,itu sangat melenceng dari Hadits Nabi(shallu kama raaitumuni ushalli)'shalat lah olehmu sebagaimana kamu melihat aku shalat'jadi Nabi shalatnya pake' bahasa Arab kenapa kita pake bahasa
    Indonesia,,,
    AKK-BB adalah sebuah gerakan untuk merubah islam menjadi sekulerisasi,yang mendukung agama baru dan bebas beragama dan menyatakan semua agama itu benar,ingin mengubah islam agar tidak mengganggu aktivitas mereka dalam paham kebebasan menganut tuntutan keinginan bangsa barat.ini terbukti dengan tokoh didalamnya mayritas dari JARINGAN ISLAM LIBERAL ,seperti GUSDUR dll
    kalo organisasi ini sukses,maka akan sukses pula paham kebebasan yang lainnya,seperti kebebasan korupsi,berzina,perampas harta negara dan lainnya.
    GUSDUR (Gaji Untuk Saya Derita Untuk Rakyat)....

    BalasHapus
  7. Munculnya berbagai keyakinan baru yang dianggap nyeleneh memang menggerahkan sebagain besar Umat Islam, Termasuk Saya Namun Hal ini tidak semata-mata terjadi melainkan ada sebab akibat. Umat Islam gagal dalam Membumikan Nilai-Nilai Islam dalam kehidupan Sehari-hari sehinga terkesan Islam tidak mampu menjawab perkembangan jaman, Islam Identik Dengan keterbelakangan,Kemunduran bahkan kekerasan sehingga tidak bisa memberikan solusi atas berbagai permasalahn yang terjadi . Peradaban Barat yang dianggap modern, mapan dan Ideal telah mempengaruhi pola fikir Umat Islam menjadi liberalis. Ini ada konteks sebab akibat pola fikir masyarakat akan sangat terpengaruh oleh lingkungan dan realitas yang terjadi. Saya hanya Mengajak Kepada Seluruh Umat Islam Kembalilah kepada Kekuatan dan Kesucian Fitrah, DIRIKANLAH SHALAT dengan benar (http://3s-Z-techie.com) KARENA SHALAT ADALAH RUH DALAM SETIAP GERAK DAN LANGKAH jadilah umat Islam yang mulia, Penuh cinta damai.

    BalasHapus
  8. Kalo menilai pohon itu ya harus melihat buahnya donk.. gitu aja ko repot.

    =============================
    Islam = Damai
    FPI = Anarkhis ≠ Damai
    AKKBB = Damai

    solusi
    FPI ≠ Islam
    AKKBB = Islam

    ==============================
    Sehebat apapun namanya (Pembela Islam) tapi perbuatannya tidak Islami.
    Tidak bawa-bawa Islam (AKKBB), tapi justru sangat Islami.

    Premisnya juga sederhana khan??!!

    BalasHapus
  9. SALUT TO FPI DENGAN KEBERANIAANNYA

    Untuk Para Kyai& Tokoh agama islam yang hadir di MONAS
    saya heran dengan tokoh-tokoh islam plin plan yang tercantum dalam iklan Aliansi kebangsaan di harian kompas, seperti para kyai NU, tokoh muhamadiyah,yang mendukung Aliansi kebangsaan yang notabene ingin mengkaburkan sesuatu yang di larang oleh agama tetapi mereka seolah-olah membolehkan keimanan seorang muslim yang membenarkan bahwa semua agama itu benar, mereka seharusnya membuka lagi alqur'an dan menelaah dengan benar

    Untuk FPI
    saya salut dengan kalian
    dengan berani melawan sesuatu yang akan menyesatkan keimanan umat islam, saya mendukung tindakan kalian walaupun perjuangan kalian selalu yang ditonjolkan sisi negatifnya dimedia massa oleh para penentang kalian,
    seandainya organisasi kalian dibubarkan kalian harus tetap berjuang menegakkan kebenaran di muka dunia long lifeday

    BalasHapus

Terimakasih untuk komentar anda yang bertanggung jawab.

Related Post

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...