Selasa, 03 Maret 2009

Siapa wakil pilihan anda?? [Bukan untuk kelompok GOLPUT loh..]

Tulisan ini tidak bermaksud mempromosikan nama calon manapun. Hanya saja siapa pun (kecuali yang berfaham GOLPUT :p ) pasti akan merasakan kegelisahan ini. Siapakah nanti yang akan kita pilih untuk mewakili suara kita di gedung MPR. Jangan-jangan kita salah pilih dan menyesal untuk 5 tahun ke depan.
Jika anda sudah mendapat kecocokan atau ketetapan hati untuk calon pilihan anda, saya ucapkan selamat dan semoga pilihan anda tidak mengecewakan anda nantinya.
Adapun bagi anda yang belum berhasil menemukan dan merasa sangat kesulitan untuk menentukan calon pilihan anda.. saya ada solusi bagi anda.
Ini adalah salah satu solusi yang paling simple menurut saya dibanding cara-cara yang lain-lainnya. Modalnya adalah seperangkat komputer yang ada akses internet. Bila anda sedang membaca halaman ini, tentunya tidak diragukan anda sudah memenuhi syarat tersebut diatas.
Sekarang anda tinggal ketikkan "calegindonesia.com" (tanpa tanda petik) di address bar browser anda lalu tekan "enter". Atau untuk lebih simple anda juga dapat mengklik link ini calegindonesia.com dan tunggu hingga halaman utama situs ini terbuka secara otomatis.
Jika anda sudah ada di halaman situ tersebut maka anda tinggal menjelajahinya dan manfaatkan semua informasi tentang caleg-caleg Pemilu 2009 yang sudah teradaftar di sana. Banyak sekali memang yang belum terdaftar, tapi tentunya kenapa mikirin yang ga mau daftar??
Situs ini menurut saya sangat netral dan tidak memihak kepada partai manapun. Semua pihak diakomodir dengan seadil-adilnya. Saya sendiri sangat takjub bahwa ketika saya cari nama teman saya yang kebetulan juga menjadi caleg salah satu parpol, ternyata namanya sudah nongol. Wueeeh...
Sekali lagi saya tekankan bahwa postingan ini bukanlah diperuntukkan untuk yang GOLPUT (secara golput tuh haram menurut MUI lagee :p ) Jadi bagi yang merasa tidak berkepentingan dengan segala hormat dimohon untuk tidak mempedulikan isi postingan ini.
Adapun bagi anda yang peduli.. Saya berharap semoga isi tulisan yang seadanya ini dapat bermanfaat aamin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih untuk komentar anda yang bertanggung jawab.

Related Post

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...